Sabtu, 08 Januari 2011

Prestasi Indonesia Yang Kurang Terekspos Di Dunia

1.Pertandingan Biliard International Championship 2010 di Samarinda
http://profile.ak.fbcdn.net/hprofile-ak-snc4/hs355.snc4/41799_288672119172_5012680_n.jpg
Tidak ada satupun berita pertandingan Samarinda International Nine Ball Biliard Championship 2010 yang diselenggarakan di Samarinda di detiksport, coba search di google malah ketemu situs dari taiwan dan brunei yang memberitakan tournament biliard internasional ini, saya heran media lokal samarinda kok nggak ada memberitakan secara lengkap dan jelas kejuaraan internasional ini ya ????


Samarinda menjadi tuan rumah penyelenggaraan event internasional Biliard 2010. Tournament yang bertemakan “International Nine Ball Billiard Championship 2010” ini memperebutkan total uang senilai Rp 160 juta.
Tak hanya pebiliar lokal dari seluruh tanah air, peserta Kejuaraan Biliar Internasional juga diikuti pebiliar asal mancanegara, seperti Filipina, Thailand, Malaysia, India, Taiwan, Brunei dan Singapura.
4 februari 2010 Final pertandingan Internasional Nine Ball Billiard Championship 2010 berlangsung di Gor Segiri Samarinda, sehari sebelumnya pebiliard unggulan yang juga juara kedua dunia asal Filipina Roberto Gomez dan pebiliard nomor satu Indonesia Ricky Yang gagal. Langkah Gomez terhenti di 16 besar dari CK Kwang. Begitupun Ricky yang juga takluk atas Kwang di semifinal.
Pertandingan final malam tadi sangat seru, Indonesia sukses melaju ke final melalui Roy Apancho dari Jawa Barat bertanding dengan CHANG KENG KWANG (singapura), pertandingan berlangsung seru sekali, CK Kwang yang terus unggul berhasil di kejar oleh Roy Apancho hingga skor 9-9. Dan pada race/set terakhir CK Kwang gagal mengeksekusi bola 7 yang membentur/ biding di lubang ujung. Penonton langsung bersorak, karena harapan menang sudah di depan mata pupus ditangan CK Kwang.
Dengan emosi dan kesal CK Kwang langsung mematahkan Stick nya (lihat gambar 2), dan terduduk lemas, sementara itu Roy Apancho dengan mudah memasukkan bola 7,8, dan bola 9 kedalam lubang. Penonton langsung masuk ke lapangan menggendong Roy Apancho.
Kejuaraan Biliard di samarinda ini juga masuk kategori Peserta Tournament Biliar terbanyak dan Penonton Terbanyak
2.Tim Indonesia Juara Robot Dunia
 http://indonesiaproud.files.wordpress.com/2009/11/robot20091.jpg
Suatu kebanggan bagi kita, ketika teknologi indonesia bisa menjadi perhatian indonesia seperti Tim robot Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) Institut Teknologi Sepuluh November akan mengikuti kontes robot internasional ABU Asia Pacific Robot Contest 2010 pada 20-21 September 2010 di Kairo, Mesir. Tim robot ini pernah menjadi juara pertama di Fukushima, Jepang pada tahun 2000.

Menteri Pendidikan Nasional Mohammad Nuh di Jakarta, melepas keberangkatan Tim robot bernama Mio rEi tersebut. Anggota tim ini adalah Bayu Sandi Martha, M Ali Anang Lubis, Rahardhita Widyatra Sudibyo, Zainul Arifin, Putus Dadar Gumilang, dan Adityo Sarjono. Mereka mewakili Indonesia setelah menjadi juara pada ajang Kontes Robot Indonesia 2010 pada Juni lalu di Universitas Muhammadiyah Malang. Pada ajang itu, Mio-rEi juga dinobatkan sebagai robot dengan strategi terbaik.

Nuh mengatakan, keikutsertaan Indonesia pada kontes robot dunia ini adalah untuk kesembilan kalinya. "Targetnya adalah juara, karena mereka pernah jadi juara," kata Nuh yang didampingi Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Djoko Santoso dan Direktur Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Ditjen Suryo Hapsoro Tri Utomo.

Tim Indonesia akan berkompetisi dengan 16 negara peserta dan 17 tim. Saingan terberat yang dihadapi adalah China, Vietnam, Malaysia, dan Jepang.

Direktur PENS ITS Dadet Pramadihanto menjelaskan, dalam lomba robot berkompetisi menyusun bangunan piramida yang terdiri atas tiga bagian. Tim Mio rEi mengalami peningkatan kecepatan menyusun piramida sejak menjuarai KRI 2010.

Oleh karena itu kita sebagai warga dari bangsa yang tercinta, ayo kita wujudkan indonesia maju,baik dalam bidang teknologi dan ekonomi. dan do'akan lah merkeagar bisa jadi juara dan bisa menularkan kepada kita semua,, amin..

3.Sapu Bersih Emas Asien Games 2010

Perahu Naga
Luar biasa! Indonesia menyapu bersih tiga emas putra, justru di kandang Sang Naga. Indonesia yang dimotori Pendrota Putra Kesumah, berhasil finis di urutan pertama dengan catatan waktu 48,681 detik.

Tim putra perahu naga Indonesia pada Asian Games XVI/2010 sekaligus mencetak rekor baru, dimana dalam salah satu cabang olahraga, Kontingen Indonesia meraih tiga medali emas atau hattrick pada even Asian Games. Sukses itu tak tertandingi oleh cabang bulu tangkis, sekalipun yang secara tradisi menjadi andalan medali.

Sementara itu, medali perak nomor 250 meter perahu naga Asian Games XVI/2010 itu diraih Myanmar dengan catatan waktu 49,401 detik dan perunggu diraih China dengan waktu 49,467 detik. Tiga finalis lainnya adalah Thailand, Taiwan dan Jepang terpaksa harus puas di peringkat empat hingga enam.

Sedangkan tim putri Indonesia kembali meraih medali perak, setelah finis kedua di belakang tuan rumah China. Farida dkk mencatat waktu 59,458 detik, sedangkan perunggu nomor ini diraih putri Thailand dengan waktu satu menit 2,008 detik.

Tim perahu naga Indonesia tampil edan-edanan dalam tiga hari terakhir, sekaligus menyapu bersih medali emas pada nomor perahu naga putra. Serta tampil konsisten di bagian putri dengan tiga medali perak.

Sebelumnya, dua medali emas juga dipersembahkan para pedayung perahu naga dari Danau Zengcheng itu pada nomor 1.000 meter, Kamis (18/11) dan 500 meter putra,

Dengan demikian, total medali emas yang diraih Indonesia dari cabang itu tiga emas dan tiga perak, sekaligus tampil sebagai juara umum cabang tersebut. Indonesia benar-benar berhasil ‘merebut’ supremasi tertinggi dari cabang olahraga yang merupakan warisan budaya tuan rumah China itu.

Dua medali emas yang diraih oleh Indonesia dua hari sebelumnya, memompa semangat dan percaya diri yang luar biasa bagi 20 pedayung perahu naga Indonesia. Di bawah alunan genderang Pendrota dan arahan juru kemudi Abdul Azis, laju tim Merah Putih tak terkejar dan akhirnya memastikan podium pertama Asian Games 2010 dari nomor itu.

Indonesia Raya pun kembali dinyanyikan di dermaga Danau Zengcheng untuk ketiga kalinya dalam tiga hari berturut-turut. Bendera Merah Putih berkibar di posisi teratas diiringi dua bendera pesaing Indonesia di nomor itu, Myanmar dan China.

Sukses Indonesia mendominasi nomor perahu naga termasuk raihan luar biasa, pasalnya pada nomor jarak pendek biasanya selalu didominasi Myanmar yang pada even kali ini harus puas di bawah Indonesia. “Mereka tampil luar biasa, sempurna dan ini kebanggaan bagi Indonesia. Hattrick emas ini merupakan buah kerja keras dan latihan serta persiapan selama ini

4.Juara Milan Junior Champion Day Tournament
http://magazindo.com/wp-content/uploads/36aa_indonesia.jpg
Bendera Indonesia sukses berkibar di Stadion San Siro, Italia, setelah tim wakil Indonesia berhasil menjuarai Milan Junior Camp Day Tournament yang diselenggarakan di San Siro, Milan.

Milan Junior Camp Day Tournament adalah salah satu program pelatihan pemain muda berkelas dunia. Program ini telah berjalan lebih dari sepuluh tahun dan telah dilaksanakan di 180 lokasi di 36 negara.

Dari Indonesia, program ini melibatkan 17 anak di kategori usia 9 hingga 15 tahun. Mereka dijaring dari AC Milan Junior Camp di Bali dan Jakarta. Mereka bertolak ke Milan pada 13 Oktober dinihari.

Pada turnamen itu yang digelar dengan sistem setengah kompetisi, Indonesia berhasil memenangi seluruh laga di babak penyisihan, yakni pertandingan perdana melawan wakil Eropa, Step Stone, 1-0. Kemudian, giliran delegasi Brasil dan Venezuela, UISP, yang ditekuk 3-1. Pada laga terakhir grup, Indonesia mengalahkan gabungan pemain Eropa non-Italia, USUNTP, 3-0.
Di laga puncak, Indonesia mengalahkan para pemain muda Italia yang tergabung di tim ASTI, 1-0
.
 Berikut  Nama-Namanya:
1. Samuel Budi Santoso (14 tahun/Jakarta)
2. James Kho, (16/Jakarta)
3. Galih Dwi Jayanto (15/Bali)
4. Richard Hidayat (15/Jakarta)
5. Ferry Ferdiansyah (15/Bintan)
6. Armando Mamangkay (15/Jakarta)
7. Agus Setyawan (15/Bali)
8. Arvie Nabiel (15/Jakarta)
9. Eriyanto (14/Sukabumi)
10. I Putu Angga Eka Putra (14/Bali)
11. M.Aek Nabara (14/Jakarta)
12. David Nathan (14/Jakarta)
13. Alberto Putra Miggliavacca (13/Bali)
14. Albani Adiyasa Zachman (13/Jakarta)
15. Nur Nugroho (12/Jakarta)
16. Mahir Radja Satya Djamaoeddin (12/Jakarta)
17. Adjani Yahya (9/Jakarta)


5.Indonesia Pemegang Rekor Rubik
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEggwLO-XozuWWV6sf1eo4NurmKgrMxwLYzSDrFa1zpFWo87ACEG-IwjFbulo953YUepUoICcsiW6b9Q8LcHIr92QxJX6rx2kcloUSjLZT0gFdqulL87brFObBKbjIQm-IEfuUz7usuKpnhy/s1600/a2009ANAM01.jpg
Baru-baru ini, di Yogyakarta diadakan kompetisi rubik yang dinamakan Indonesia Championship 2010. Acara ini mengikuti standart WCA (World Cube Assosiation) yang berarti orang-orang yang mencetak ranking nasional, asia, dan dunia akan dimasukkan kedalam buku rekor WCA sendiri. IC 2010 kemarin diadakan selama 2 hari di gedung JEC (Jogja Expo Center) dan diikuti oleh banyak sekali perserta yang bukan hanya dari Yogya atau daerah jawa saja, tapi juga luar pulau jawa.

Salah satu pesertanya adalah Muhammad Jihan Khalilurrahman atau biasa dipanggil Jihan. Dia adalah orang yang memcahkan rekor asia dalam kompetisi One Handed (menyelesaikan rubik menggunakan satu tangan) dalam waktu resmi 13,58 detik. Dengan prestasinya itu, otomatis dia memecahkan rekor nasional juga.

Demikianlah Beberapa Prestasi Indonesia Yang Kurang Terekspos Di Dunia Versi
 (^_^)SEIZE THE DAY(^_^)

sumber:(^_^)SEIZE THE DAY(^_^)

Komentar :

ada 0 komentar ke “Prestasi Indonesia Yang Kurang Terekspos Di Dunia”

Posting Komentar

Category

Widget is Blogumus

Info Pengunjung

Shoutmix

 

Followers

Revolver Maps

Blog Statistic

This Blog is proudly powered by Blogger.com | Template by Angga Leo Putra